FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unismuh Makassar pada Jumat, 18/6/21 melaksanakan pengajian rutin dengan penceramah Ustadz Dr. Abbas Baco Miro, LC., M.A, di Mini Hall FEB lantai 8 Menara Iqra.
Dekan FEB Unismuh Makassar, Dr.H. Andi Jam’an, S.E., M.Si, dalam sambutannya berharap agar kegiatan ini direspon baik oleh para dosen, karyawan, dan pimpinan.
Dikatakan: “pengajian ini harus kita ramaikan terus. Kalau kita bisa beramai-ramai, saya haqqul yakin selama kita dekat dengan kegiatan pengajian, insya Allah keberkahan akan selalu menyertai aktivitas kita di Fakultas. Insya Allah kegiatan baik ini semoga direspon oleh bapak/ibu dosen dan karyawan. Ini adalah wadah untuk kita berfastabiqul khaerat berlomba-lomba dalam kebaikan.
Dr. Abbas Baco Miro menjelaskan: pengajian adalah silaturrahim ilmiah, dan silaturrahmi itu dapat memperpanjang umur. Karena itu, kegiatan pengajian atau pertemuan ilmiah, apalagi jika menghasilkan karya yang bisa dibaca oleh banyak orang itu akan memperpanjang umur seseorang. Ada orang yang sudah lama meninggal dunia, tetapi namanya masih dikenang, masih disebut-sebut, karena ia meninggalkan ilmu atau meninggalkan kitab-kitab yang bisa dibaca. Inilah yang dimaksud orang yang umurnya panjang.
Lebih lanjut Dr. Abbas mencontohkan: Imam Nawawi, Bukhari, Muslim, dan Imam Al-Gazali adalah orang-orang yang usianya pendek, tetapi namanya masih dikenang sampai hari ini karena ia menulis puluhan kitab, ia mewariskan ilmu.
Peserta pengajian sangat antusias bahkan terjadi diskusi antara peserta dan pemateri. Pengajian di tutup oleh WD 4 Dr.Sulaeman Masnan, dengan mengatakan bahwa Insya Allah pengajian berikutnya kita cari waktu yang lebih luang yang memungkinkan kita bisa lebih lama. Materi pengajian dibagi lebih awal sehingga bisa di rumah, agar banyak bahan yang bisa kita didiskusikan.