FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR

IDMEDIA.ID, MAKASSAR –Program Magang dan Studi Independen batch 6 yang dilaksanakan oleh kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, diikuti oleh ratusan mitra perusahaan yang telah bekerja sama dengan kemendikbud.

 

Kemendikbud menyediakan dosen pendamping program untuk menjembatani antara kementerian, mahasiswa, perusahaan dan universitas. Tingginya minat mahasiswa untuk mengikuti kegiatan ini dapat dilihat dari banyaknya jumlah pendaftar dari seluruh universitas di Indonesia. tidak hanya itu juga, Para dosen dari seluruh universitas di Indonesia juga banyak yang mendaftar untuk menjadi Dosen Pendamping Program.

 

Empat orang dosen Universitas Muhammadiyah Makassar dari Program Studi Manjemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis berhasil lolos seleksi untuk menjadi Dosen Pendamping Program setelah melalui proses seleksi yang sangat ketat. Ke empat dosen tersebut adalah Andi Risfan Rizaldi, Aulia, Firman syah dan Muh. Nur Abdi. Ke empat dosen pendamping program tersebut ditugaskan pada mitra perusahaan yang berbeda-beda.

 

Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa untuk belajar sekaligus praktek terkait dunia kerja dan bagi dosen yang terlibat sangat bermanfaat untuk memperluas jejaring dengan mitra perusahaan yang terlibat pada kegiatan ini, serta hasil akhir dari kegiatan ini dapat menambah Indikator Kinerja Utama Perguruan Tinggi

Penulis : Seroksda
Sumber : https://idmedia.id/empat-dosen-feb-unismuh-makassar-terpilih-sebagai-dpp-msib-6-kemdikbudristek/