FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MAKASSAR

Program GJDJ FEB Unismuh

Gerakan Jamaah Dakwah Jamaah (GJDJ) adalah salah satu program pembinaan keislaman bagi mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unismuh Makassar. Kegiatan GJDJ di semester genap ini dimulai bulan Mei hingga Agustus 2022 dengan model hibrid, daring dan luring, dengan jumlah pertemuan 12 kali dalam satu semester.

Wakil Dekan IV FEB Dr. Suleman Masnan S.Pd.I., M.Pd.I, mengatakan: sebetulnya Gerakan Jamaah dan Dakwah Jamaah (GJDJ) adalah salah satu strategi dakwah Muhammadiyah yang mengemuka sejak Muktamar ke-37 di Yogyakarta tahun 1968 dan terus diperbaharui. GJDJ adalah usaha Muhammadiyah untuk membina sekelompok orang atau keluarga yang tempat tinggalnya saling berdekatan. Komponen GJDJ terdiri dari pamong atau pembina jamaah, anggota jamaah, dan aktivitas dakwah.

Untuk konteks Unismuh, GJDJ dimaknai sebagai pembinaan intensif dasar keislaman bagi mahasiswa baru. Kegiatan ini berlangsung selama setahun, yaitu di semester satu sampai dua. Pembina jamaahnya atau mentornya adalah instruktur IMM, anggota jamaahnya adalah mahasiswa baru, dan aktivitas dakwahnya berupa bimbingan bacaan Al-Qur’an dan ibadah praktis.

Mahasiswa FEB di semester satu fokus pada pembinaan bacaan Al-Quran agar sesuai dengan ilmu tajwid. Sementara di semester dua, fokus pada bimbingan ibadah praktis, mulai dari taharah hingga ibadah salat.

Pelaksanaan GJDJ FEB tahun akademik 2021/2022 dibina oleh 12 mentor. Berikut nama mentor FEB dan kelas yang dibina: Arniati (Kelas EP 21A, EP21B),  Fatriana (Ak 21A, M21C), Ramlah (Ak 21B, M21D), Nasruddin (Ak21C, M21E), Aslan (Ak21D, M21F), Kasriani (Ak21E, M21G), Muh. Rizaldi (Ak21F, M21H), Khusnul Khatimah (Ak21G, M21I), Devi Erviana (Ak21H, M21A), Rosmaniar (Ak21I, M21B), Muh. Anugrah Agus (EP21A, PJK21), Nur Auliah (EP 21C). Nama-nama ini bertugas secara khusus untuk tahun ajaran 2021/2022 dan masih bisa berlanjut untuk tahun akademik 2022/2023.